-->

Sponsor Mascota

Cara Paling Gampang Pelihara Si Cantik Butterfly Fish Air Laut

 Enggak cuma jenis ikan angel layaknya emperor angelfish, ikan hias air laut yang punya warna menarik adalah butterfly fish alias ikan kepe-kepe.


Butterfly fish tergolong ke family Chaetodontidae dan punya beragam jenis juga loh. Faktanya, di bumi tersebar 114 spesies butterfly fish, luar biasa!.


Mereka tersebar di lautan Pasifik, Atlantik, serta Samudra Hindia. Rata-rata mereka berada di terumbu karang perairan sub tropis serta tropis.


Baca Juga: Ikan Hias Air Laut Apakah bisa Hidup di Air Tawar?


Ikan hias laut ini pun bisa menjadi penanda kalau terumbu karang di laut tersebut dalam keadaan sehat. Itu karena beberapa spesies ikan ini sangat bergantung pada polip-polip yang tumbuh di terumbu karang sebagai sumber pakan mereka.


Kalau kamu tertarik memeliharanya, butterfly fish atau kalau di dalam negeri beken dengan panggilan ikan kepe-kepe juga bisa menjadi tambahan menarik buat akuarium di rumah.


Yuk kita kenal si butterfly fish atau ikan kepe-kepe dan bagaimana cara yang tepat memeliharanya dalam akuarium.


Penampilan Butterfly Fish

penampilan butterfly fish


Ikan kepe-kepe ini populer dengan fisiknya yang cantik, dengan motif dan rona yang bermacam-macam sesuai jenisnya. Itulah mengapa si butterfly fish ini bisa jadi magnet tersendiri buat para penghobi.


Kalau dilihat penampilan fisiknya, ia punya badan yang gepeng, dan kalau kita melihatnya dari sisi samping akan terlihat membulat.


Mulutnya kecil dan agak memanjang, di dalamnya terdapat gigi kecil dan halus seperti bulu. Mulutnya yang agak panjang ini akan membantu dia untuk berburu makanan di celah terumbu karang.


Mereka cuma mempunyai 1 sirip yang berada di punggung, 1 sirip di bagian perut bawah serta buntut. Dan rata-rata spesies ikan kepe-kepe punya duri yang panjang di bagian depan sirip punggungnya.


Baca Juga: Cara Merawat Ikan Hias Air Laut yang Tepat untuk Pemula


Kalau ukurannya sendiri, butterfly fish tidak begitu besar, maksimal bisa sampai 20 centimeter saja.


Dan untuk warnanya dominan hitam dan kuning. Pita dengan warna gelap terdapat di bagian belakang punggungnya. Fungsinya adalah untuk berkamuflase dari kejaran para ikan predator.


Di bagian dekat matanya terdapat garis hitam. Di samping badan mereka terdapat totol bulat yang berfungsi juga untuk mengecoh para predator.


Rata-rata butterfly fish memang punya warna yang terang, tetapi ada juga yang punya warna agak gelap. Warna yang biasa terdapat di ikan ini seperti putih, orange, kuning, biru, hitam dan abu. Dan biasanya juga terdiri dari campuran tiga warna atau lebih.


Karakter Ikan Kepe-kepe

Karakter Ikan Kepe-kepe


Termasuk ikan yang gesit, mereka berenang dengan cara meluncur serta melayang-layang. Apalagi waktu mereka bergerombol, Kamu akan di berikan sebuah tontonan yang indah dari ikan ini.


Dan makanya, kamu bagusnya memelihara ikan kepe-kepe ini lebih dari 5 ekor. Tetapi kamu harus menyediakan ukuran akuarium yang agak besar.


Kalau buat sifatnya, butterfly fish ini tergolong ikan yang cinta damai dan bisa berteman dengan ikan jenis lain.


Butterfly fish digolongkan juga ke dalam hewan diurnal, yang berarti mereka beraktivitas seperti mencari makan pada siang hari dan beristirahat pada malam hari.


Baca Juga: Cara Budidaya dan Klasifikasi Ikan Blue Devil Primadona Air Laut


Mereka sangat senang sekali beristirahat di karang. Jika kamu memeliharanya dengan benar, mereka bisa berumur 10 tahun malah bisa lebih.


Cara Gampang Memelihara Butterfly Fish di Akuarium

Cara Gampang Memelihara Butterfly Fish


Jika memang kamu memang berniat memelihara si ikan kupu-kupu ini, ada bagusnya kamu baca-baca tips berikut ini mengenai cara mudah memelihara butterfly fish alias ikan kepe-kepe ini dahulu.


Keadaan Akuarium yang Tepat

Rata-rata ikan hias air laut membutuhkan ukuran akuarium yang agak besar. Seperti ikan kupu-kupu ini, ia butuh paling enggak akuarium dengan ukuran 378 liter air. Atau akuarium yang berukuran 180 x 46 x 50 cm.


Kamu perlu menyediakan akuarium layaknya habitat aslinya, yaitu dengan menambahkan liverock dengan banyak celah, serta jangan lupa untuk menyediakan substrat berupa pasir laut.


Kalau buat sumber penerangan, kamu dapat menyediakan lampu akuarium level medium sampai high. Di lautan, mereka sangat bergantung pada pencahayaan dari sinar matahari langsung.


Kamu juga jangan sampai lupa buat memberikan arus sedang sampai kuat, makanya kamu sangat butuh yang namanya wave maker. Filtrasi akan menjaga kondisi air tetap optimal. Kamu bisa memakai filter bawah atau sump buat membikin sirkulasi air yang lebih bagus. Jangan sampai terlewat juga buat secara teratur membersihkan alga yang menempel pada kaca aquarium.


Keadaan Air yang Tepat buat Si Butterfly Fish

  • Temperatur: 22 – 26 derajat Celcius
  • Tingkat Asam: pH 8,1 – 8,4
  • Kesadahan: 8 – 12 dKH


Mengganti air harus dilakukan dengan teratur buat menjaga kesehatan ikan kepe. Jika kamu sampai lupa menggantinya, maka bisa menimbulkan penyakit yang bisa menyebabkan kematian ikan.


Cara mengganti airnya, dengan membuang 20 sampai 30 persen air, lalu masukan air laut yang baru. Jika memang keadaan air aquarium sudah terlihat sangat kotor, kamu mungkin bisa mengganti air lebih banyak.


Baca Juga: Cara Pelihara paling Mudah dan Fakta Menarik dari Lion Fish


Jangan lupa setelah kamu mengganti air, kamu harus cek lagi parameter airnya. Kalau bisa, parameter airnya mendekati parameter yang pas seperti yang tertulis di atas.


Pakan atau Makanan yang Baik untuk Butterfly Fish

Makanan Butterfly Fish


Butterfly fish tergolong jenis ikan omnivora yang bisa makan tumbuhan atau daging. Mereka dapat kamu berikan pakan berupa:


  • Krustasea
  • Nori
  • Selada, brokoli dan timun
  • Bayam rebus
  • Pelet ikan
  • Spons
  • Daging cincang halus dari berbagai hewan
  • Daging moluska
  • Alga hidup
  • Spirulina


Bagusnya kamu memberi makanan 3 kali sehari, apalagi waktu ikan masih berumur remaja. Saat ikan dewasa, kamu bisa kurangi jatah makannya menjadi 2 kali sehari.


Tankmates yang Cocok Buat Butterfly Fish

Tankmates yang Cocok Buat Butterfly Fish


Ikan kepe-kepe tergolong ikan sosial, artinya mereka senang hidup berkelompok maupun berdampingan dengan jenis ikan yang damai lainnya.


Baca Juga: Ikan Mandarin Air Laut Si Cantik yang Berasal dari Terumbu Karang


Tankmates yang pas buat mereka seperti ikan goby, damsels, tangs, ikan nemo air laut, royal gramma, bintang laut dan parrotfish. Dan jangan kamu satukan dengan ikan predator.


Nah, itulah cara paling tepat memelihara butterfly fish atau yang beken dengan panggilan ikan kepe-kepe. Semoga bermanfaat!

LihatTutupKomentar

Sponsor Mascota